Seduh Kopi Pait Manggarai Timur

2

Loading


Manggarai Timur adalah daerah penghasil kopi di daerah Flores. Salah satu jenisnya pernah membawa nama baik Manggarai Timur di kancah Nasional, bahkan pernah masuk TV pula. Kalau boleh lebay, itulah alasan mengapa orang Manggarai Timur terkenal dengan julukan Penikmat Kopi Fanatik di Dunia. Buktinya, banyak teman-teman dari Manggarai Timur menulis bio di akun medsos “petani kopi, pecinta kopi, hidup tanpa kopi bagaikan aku tanpa kamu, pecandu kopi pait, de el el”. Temasuk saya pribadi. Hehehhe.

Berbicara tentang Manggarai Timur yang merupakan penghasil kopi, di sana juga tidak terlepas dari yang namanya kopi pait. Sebagian besar daerah di Manggarai Timur menyuguhkan kopi pait kepada tamu-tamu yang datang, apalagi di daerah yang berada di bawah kaki gunung. Bukan karena orang-orang di sana tidak bisa membeli gula atau untuk mengenang kepahitan ketika ditinggal pergi sang mantan. Yang menjadi alasan adalah, kopi pait sudah menjadi tradisi turun temurun dari nenek moyang.

Senikmat-nikmatnya kopi kapal api yang dijual di kios om baba tak bisa mengalahkan nikmatnya  kopi pait manggarai timur.

Dalam setiap perayaan besar seperti pesta sekolah atau sambut baru, tamu jarang disuguhkan kopi manis. Biasanya, mama-mama di sana akan memasak satu periuk besar “kopi pait“. Ketika disuguhkan kepada tamu gula diletakkan terpisah dari gelas kopi yang mama masak tadi. Gula tersebut semata-mata disiapkan untuk tamu dari luar Manggarai Timur.

Begitu pula ketika musim panen atau musim tanam tiba, para pekerja hanya disuguhkan kopi tanpa gula. Yang menjadi pemanisnya adalah kebersamaan yang menyatukan dan beberapa piring  tete teko/tete daeng. Ahh, bikin rindu kampung halaman.

Di sebagian besar daerah Manggarai Timur kopi pait dikonsumsi oleh semua kalangan; dari anak-anak hingga lansia. Hanya saja ada sebagian kecil anak muda yang tidak ingin menyeruput kopi pait, alasannya karena ditinggal mantan. Heheh. Cukup nasib ini yang pahit, kopi jangan. Bahkan jika tidak mengkonsumsi segelas kopi sehari saja, kepala pening . Itu biar kau tidur bolak balik 100 kali, pening di kepala tidak akan bisa hilang.

Kopi pait yang paling nikmat adalah kopi pait yang dihasilkan dari tepung kopi yang ditumbuk. Bagi para pecandu kopi pait sangat gampang membedakan aroma dan nikmat kopi pait tumbuk dengan kopi pait yang dihaluskan oleh mesin penggiling yang baru muncul beberapa tahun silam. Kopi pait tumbuk memiliki rasa pahit dan aroma yang khas. Nikmat kepahitannya akan terasa beda di tenggorokan. Apalagi ketika diseduh dengan air yang baru mendidih dan diseruput ketika pagi hari atau sore menjelang malam. Sumpah! Kenikmatan yang dihasilkannya tidak tertandingi.

Untuk para rantauan dari Manggarai Timur, kopi menjadi salah satu oleh-oleh utama yang tak akan ketinggalan. Karena kopi yang dijual di daerah rantauannya tidak akan terasa nikmat jika disuguhkan tanpa gula dibandingkan kopi pait dari tepung kopi manggarai Timur.

Kopi pait Manggarai Timur selalu menjadi yang teristimewa. Lebih istimewa dibandingkan kamu yang pergi tanpa permisi lalu ingin kembali lagi untuk mengisi hati. tai.

Jadi, kepada kalian! Kemarilah! Sesekali seruputi kopi pait dari Manggarai Timur yang mampu menghapus segala kebosanan dan kejenuhan hidup.

Penulis; Mita Barung|Pecandu Kopi

2 thoughts on “Seduh Kopi Pait Manggarai Timur

Tinggalkan Balasan ke Ucique Batalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *